Cara Memasang Plunger Diesel Dongfeng |
Plunger itu sendiri merupakan komponen yang terdapat di dalam bosch pump (injection pump) mesin diesel yang berfungsi untuk menekan bahan bakar. Komponen ini terdiri dari plunger shaft dan barrel. Plunger shaft adalah batang pemompa untuk menekan bahan bakar, sedangkan barrel merupakan tempat pergerakan plunger.
Pada mesin diesel yang sudah berumur, biasanya plunger akan aus akibat pergerakan naik turun dalam memompa bahan bakar. Sehingga perlu diganti agar tekanan bahan bakar yang keluar dari bosch pump dapat maksimal. Dan berikut merupakan cara memasang plunger diesel dongfeng saat melakukan penggantian.
Cara Memasang Plunger Diesel Dongfeng
Dalam pemasangan plunger pada mesin diesel, kita harus membongkar bosch apump terlebih dahulu. Barulah kemudian melepas dan memasang plunger yang baru. Ada pun langkah-langkahnya yaitu sebagai berikut.
1. Tutup kran bahan bakar, kemudian lepaskan selang solar dengan membuka baut joint yang menempel pada bosch pump.
2. Lepaskan juga pipa HPP (Hight Pressure Pipe). Pipa HPP adalah pipa jalur bahan bakar yang keluar dari bosch pump.
3. Setelah itu, ambil bosch pump dari tempatnya dengan membuka baut penguncinya terlebih dahulu.
4. Bongkarlah bosch pump dimulai dari belakang, yaitu dengan melepas ring pengunci dan pin tappet. Kemudian lepaskan flange, spring plunger, dan plunger shaft.
5. Lepaskan juga control rack dan control sleeve serta plat dudukan spring plunger.
6. Setelah terbongkar semua, kemudian bongkarlah bagian depan dimulai dari melepas delivery valve holder. Kemudian ambil spring delivery, ring delivery dan delivery valve assy.
7. Untuk melepas barrel (rumah plunger), bukalah terlebih dahulu baut penguncinya yang terletak di samping bosch pump. Barulah barrel dapat dilepas.
8. Sebelum memulai tahap pemasangan, sebaiknya bersihkan terlebih dahulu seluruh komponen yang dilepas dengan bensin atau solar.
9. Setelah seluruh komponen bersih dan kering, mulailah dengan memasang barrel baru dan kencangkan dengan baut penguncinya. Pastikan alur barrel terpasang sesuai dudukannya.
10. Kemudian pasanglah delivery valve assy, ring delivery, dan spring delivery. Kemudian tutup dengan pemasangan delivery valve holder.
11. Pasanglah control rack dan control sleeve, kemudian pasang juga plat dudukan spring bosch pump. Pastikan dalam pemasangan control rack dan control sleeve tepat pada tanda titik masing-masing komponen.
12. Pasang plunger shaft dan flengenya. Pastikan posisi grove pada plunger shaft menghadap ke atas.
13. Kemudian pasanglah tappet, pin, dan ring penguncinya. Untuk memasang pin yaitu dengan menekan tappet agar lebih mudah.
14. Pasanglah kembali bosch pump pada tempatnya. Pastikan tuas control rack tepat berada diantara celah shaft governor. Kemudian kencangkan dengan baut penguncinya.
15 Dan yang terakhir yaitu memasang selang bahan bakar dan pipa HPP. Selesai.
Demikianlah pembahasan mengenai cara memasang plunger diesel dongfeng. Sebelum mencoba menghidupkan mesin, pastikan bunyi tekanan bahan bakar pada nozzle terdengar kencang yang menandakan plunger telah berfungsi dengan baik. Semoga bermanfaat.