Jenis - Jenis Mesin Gerinda dan Fungsinya

jenis+jenis+mesin+gerinda
Jenis - Jenis Mesin Gerinda Dan Fungsinya
Jenis - Jenis Mesin Gerinda dan Fungsinya - Dalam pekerjaan di bidang teknik, mesin gerinda memiliki peranan yang sangat penting. Fungsi mesin gerinda ini digunakan untuk memotong benda, mengasah benda, membentuk pola pada suatu benda kerja, dan untuk melakukan finishing pada proses pengerjaan benda.

Memiliki berbagai macam penggunaan pada sebuah pekerjaan, mesin gerinda ini pun memiliki bermacam-macam jenis. Misalnya akan memotong besi, maka kita harus menggunakan mesin gerinda dan batu gerinda yang sesuai. Jangan sampai salah dalam memilihnya, karena dapat berakibat fatal pada keselematan diri kita saat bekerja.

Untuk itu, pada kesempatan kali ini akan memberikan informasi tentang jenis-jenis mesin gerinda dan fungsinya masing-masing. Untuk lebih jelasnya, simak uraian berikut ini.

Jenis - Jenis Mesin Gerinda Dan Fungsinya


Berdasarkan cara pengoperasian dan hasil penggerindaan, mesin gerinda dikelompokkan menjadi beberapa jenis, diantaranya yaitu :

1. Mesin Gerinda Tangan (Hand Grinding Machine)

jenis+jenis+mesin+gerinda
Mesin Gerinda Tangan
Mesin gerinda tangan merupakan jenis mesin gerinda multi fungsi atau serba guna. Karena dapat digunakan untuk berbagai macam pekerjaan, seperti untuk memotong besi, kayu, kaca, bahan bangunan, dan dapat juga dimanfaatkan untuk memoles bodi mobil.

Mesin gerinda ini memiliki sistem kerja dimana motor penggeraknya diteruskan dari engkol ke roda gerinda melalui transmisi roda gigi yang kemudian di teruskan untuk memutar batu gerinda. Jenis batu gerinda pada mesin gerinda jenis ini dapat diganti-ganti sesuai penggunaannya.

2. Mesin Gerinda Duduk ( Bench Grinder)

jenis+jenis+mesin+gerinda
Mesin Gerinda Duduk
Mesin gerinda duduk merupakan jenis mesin gerinda yang digunakan untuk mengasah atau menajamkan benda-benda yang relatif berukuran kecil, seperti mata bor, pahat bubut, pahat tangan, pahat sekrap, dan alat perkakas lainnya yang membutuhkan penajaman. Mesin gerinda duduk ini biasanya dipasang dengan cara diikat dengan baut pada meja kerja untuk memudahkan penggunaannya.

Mesin gerinda duduk memiliki dua engkol yang dapat dipasang dengan batu gerinda yang berbeda. Di sebelah kiri biasanya dipasang jenis batu gerinda kasar, sedangkan disebelah kanan dipasang jenis batu gerinda halus. Tujuan dari pemasangan dua jenis batu gerinda tersebut agar mesin gerinda ini dapat digunakan untuk dua fungsi sekaligus, yaitu sebagai pemotong dan pengasah. Untuk pemotongan menggunakan batu gerinda kasar, sedangkan untuk mengasah menggunakan batu gerinda yang lebih halus.

3. Mesin Gerinda Lurus (Straight Gerinder)

jenis+jenis+mesin+gerinda
Mesin Gerinda Lurus
Mesin gerinda lurus sering disebut juga dengan elektric die grinder. Mesin gerinda ini memiliki fungsi untuk menggerinda benda-benda kerja yang memiliki bidang permukaan rata. Cara pengoperasiannya yaitu benda kerja dijepit pada sebuah meja yang dapat digerakan lurus dan bolak-balik secara otomatis atau dengan gerakan tangan. Sementara itu, roda gerinda dapat digerakkan secara melintang pada meja dan digerakan naik turun.

4. Mesin Gerinda Berdiri (Floor Stand Grinder)

jenis+jenis+mesin+gerinda
Mesin Gerinda Berdiri
Mesin gerinda berdiri merupakan jenis mesin gerinda yang terpasang pada sebuah kaki yang berukuran cukup tinggi agar lebih mudah dalam penggunaannya. Mesin gerinda ini juga sering disebut dengan mesin gerinda lantai, karena cara penempatannya diletakkan langsung pada lantai.

5. Mesin Gerinda Datar (Surface Grinding Machine)

jenis+jenis+mesin+gerinda
Mesin Gerinda Datar
Mesin gerinda datar merupakan jenis mesin gerinda yang menggunakan teknik penggerindaan mengacu pada pembuatan bentuk datar dan permukaan yang tidak rata pada suatu benda kerja yang diletakan di bawah batu gerinda yang berputar. Sementara itu, benda kerja dicekam dengan cara diikat pada sebuah kotak magnetik.

Pada umumnya, mesin gerinda datar ini di gunakan untuk menggerinda permukaan sebuah benda untuk menghasilkan permukaaan yang rata. Pada mesin ini, meja tempat benda kerjanya dapat bergerak secara horizontal dan bolak-balik dan dapat diopersikan secara manual maupun otomatis.

Berdasarkan sumbunya, mesin gerinda datar terbagi menjadi 4 jenis, yaitu :

  • Mesin gerinda datar horizontal dengan arah gerakan meja bolak-balik (Horizontal Spindle Reciprocating Table). Mesin gerinda jenis ini digunakan untuk menggerinda benda kerja yang memiliki permukaan rata dan menyudut.
  • Mesin gerinda datar horizontal dengan arah gerakan meja berputar (Horizontal Spindle Rotating Table). Mesin gerinda jenis ini digunakan untuk menggerinda benda dengan permukaan rata poros.
  • Mesin gerinda datar vertikal dengan arah gerakan meja bolak-balik (Vertical Spindle Reciprocating Table). Mesin gerinda jenis ini digunakan untuk menggerinda benda-benda kerja yang memiliki permukaan rata, lebar dan menyudut.
  • Mesin gerinda datar vertikal dengan arah meja berputar (Vertical Spindle Rotating Table). Mesin gerinda jenis ini memiliki fungsi yang sama dengan mesin gerinda datar horizontal dengan arah meja bolak-balik.

6. Mesin Gerinda Silinder (Cylindrical Grinding Machine)

jenis+jenis+mesin+gerinda
Mesin Gerinda Silinder
Mesin gerinda silinder atau silindris merupakan jenis mesin gerinda yang dapat mengerjakan benda-bemda berbentuk silinder. Contoh benda kerja yang dapat digerinda dengan mesin gerinda jenis ini yaitu bearing, spindle mesin, sleeve, shaft atau as, test bar, dan lain sebagaianya.

Berdasarkan penggunaanya, mesin gerinda silinder ini dibagi menjadi 4 jenis, yaitu :

  • Mesin Gerinda Silindris Dalam, merupakan jenis mesin gerinda yang digunakan untuk menggerinda benda yang memiliki diameter dalam berbentuk silindris dan tirus.
  • Mesin Gerinda Silindris Luar, merupakan jenis mesin gerinda yang memiliki fungsi untuk menggerinda permukaan diameter luar pada benda kerja berbentuk silindris dan tirus.
  • Mesin Gerinda Silindris Luar Tanpa Senter, merupakan jenis mesin gerinda yang digunakan untuk menggerinda diameter luar benda kerja dalam jumlah banyak, baik benda kerja yang berukuran panjang maupun pendek.
  • Mesin Gerinda Silindris Universal, merupakan jenis yang paling sempurna diantara mesin gerinda silindris lainnya, karena mampu menggerinda diameter luar dan diameter dalam benda kerja yang berbentuk silinder dan tirus.

7. Mesin Gerinda Alat Potong (Cutting Tool Grinding Machine)

jenis+jenis+mesin+gerinda
Mesin Gerinda Alat Potong
Mesin gerinda alat potong merupakan mesin gerinda yang hanya digunakan untuk melakukan pekerjaan presisi, yaitu untuk mengasah atau menajamkan berbagai macam jenis alat potong, seperti mata bor, pahat bubut, pahat sekrap dan lain-lain. Sslaian itu, jenis mesin gerinda ini juga digunakan untuk menghaluskan pada tahap finishing pada benda kerja berbentuk silinder, surface, taper, dan internal yang memerlikan ketelitian.

Mesin gerinda alat potong ini terbagi menjadi dua macam, yaitu :

  • Mesin gerinda untuk pengasahan perkakas alat potong, seperti pahat frais, reamer, dan sejenisnya. Untuk pengasahan, perlengkapan mesinnya dapat digeser atau diputa-putar mengikuti bentuk benda yang dikerjakan. Ketika proses pengasahan, batu gerinda digerakkan melalui handelnya dengan tangan secara bolak-balik. Sementara itu, benda kerja diputar melalui penjepitnya dengan tangan.
  • Mesin gerinda untuk pengasahan perkakas alat potong, seperti pahat bubut dan mata bor. Ketika proses pengasahan, benda kerja didorong ke arah batu gerinda yang berputar. Pada mesinnya tidak menggunakan meja, tetapi diganti dengan perlengkapan lainnya yang dapat diatur besar derajatnya sesuai sudut benda kerja yang diasah.

Demikanlah pembahasan mengenai jenis-jenis mesin gerinda dan fungsinya. Semoga bermanfaat.